Cilacap - Kolaborasi para perangkat Desa Bulaksari memberikan semangat tersendiri bagi warga untuk bersama sama dengan TNI membangun desanya. Hal ini diperlihatkan oleh Kadus Jakatawa Samino, Kadus Medeng Saean, Kadus Karangreja Muhtandho, SP dan Kasi Pelayanan Munkafirun di lokasi pembangunan talud, Senin (23/10/2022).
Dengan bodem ditangannya, Kadus Samino pecahkan material batu, dengan motor pribadinya Kadus Saean mengangkut material semen ke lokasi pembangunan talud, dengan tenaganya Kadus Muhtando dan Munkafirun mengaduk material pasir dan semen guna pembangunan talud.
Semangat yang ditunjukkan mereka menjadi motor penggerak bagi warganya untuk giat bekerja melaksanakan kerja bakti bersama TNI dalam pembangunan sasaran fisik program TMMD Reguler Ke 115 Kodim 0703/Cilacap yang difokuskan di Desa Bulaksari Kecamatan Bantarsari.
Kegiatan ini hampir setiap harinya ditunjukkan oleh para perangkat desa Bulaksari, semuanya ikut terlibat mulai dari Kepala Desa, Kadus, Kepala BPD, Ketua Pokja, Ketua RW hingga Ketua RT yang ada di Desa Bulaksari. Mereka memberikan contoh kepada warganya bahwa dalam kegiatan TMMD, semua harus disengkuyung bersama, baik oleh anggota TNI maupun warga demi suksesnya pembangunan di desanya.
(Urip)