Melestarikan Kesenian Tradisional Danramil 14 Cimanggu Hadiri Pagelaran Wayang Kulit 


Cilacap - Danramil 14/ Cimanggu yang diwakili oleh Serka Mulyono, bersama Forkopimcam Kecamatan Cimanggu, menghadiri acara pagelaran wayang kulit semalam suntuk dalam rangka memeriahkan HUT ke 78 Republik Indonesia yang bertempat di Dusun Tameng RT 02 RW 08 grumbul Cisema Desa Bantarpanjang Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Cilacap, Sabtu (26/8/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut Anggota Dewan Provinsi Jateng H. Mustolih, S.IP., beserta Stafnya, Camat Cimanggu yang diwakili oleh Kasitrantibum Ahmad Bastari Efendi, S.IP., Danramil 14/Cimanggu yang diwakili oleh Serka Mulyono, Kades Bantarpanjang yang diwakili oleh Sukarsono sekaligus Ketua Panitia, Kepala Dusun, Ketua RT RW, segenap warga masyarakat Dusun Tameng dan sekitarnya.

Wayang kulit merupakan kesenian tradisional yang harus kita jaga dan dilestarikan, tampak penonton tua maupun muda, baik dari Dusun Tameng maupun daerah sekitarnya, sangat antusias menyaksikan cerita yang dibawakan oleh Dalang Ki Ogi Titis Sabdo Carito dari Binangun Kabupaten Cilacap.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Bantarpanjang yang diwakili oleh Ketua Panitia Sukarsono menyampaikan bahwa tujuan diadakannya pagelaran wayang kulit ini adalah sebagai Acara puncak dalam rangka memeriahkan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI.

“Sekaligus sebagai upaya kita memelihara dan melestarikan kesenian tradisional Kabupaten Cilacap, khususnya di Desa Bantarpanjang Kecamatan Cimanggu,"Ungkapnya.

"Ditempat yang sama, Danramil 14/Cimanggu melalui Serka Mulyono juga menyampaikan bahwa melestarikan kesenian tradisional yang ada di Kabupaten Cilacap khususnya di wilayah Kecamatan Cimanggu dapat meningkatkan kreativitas seniman, serta menumbuhkan rasa cinta terhadap kesenian dan budaya di masyarakat.

"Mari kita jaga bersama kesenian tradisional dan budaya peninggalan nenek moyang, agar lestari dan tetap terjaga di tengah gempuran kecanggihan teknologi saat ini, karena memelihara kebudayaan salah satu bentuk rasa cinta terhadap tanah air dan Bangsa,” ujarnya.

"Kami mewakili Forkopimcam mengucapkan terima kasih atas sambutan dari seluruh warga masyarakat Dusun Tameng, Kami berharap budaya dan tradisi ini tetap terjaga dan berjalan di event-event yang lain, karena kita sebagai generasi penerus yang wajib menjaga dan melestarikan kesenian dan budaya ini,"pungkasnya.

(R14)

LihatTutupKomentar