Babinsa Koramil Pekalongan Timur Laksanakan Pendampingan Serap Gabah ke BULOG


Kota Pekalongan - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan memperkuat kerjasama dengan petani, Babinsa Koramil 02/Pekalongan Timur, Serka Andy bersama 3 orang Babinsa lainnya melaksanakan kegiatan pendampingan serap gabah di wilayah Kelurahan Gamer, Pekalongan Timur.

 Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (2/4/2025), dengan objek pendampingan berupa gabah milik Bapak Muhlasin, seorang petani di wilayah tersebut.

Luas lahan yang dipanen mencapai 1,2 hektar, dengan total hasil gabah sebanyak 9.284 kg. Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran distribusi gabah hasil pertanian ke BULOG, sekaligus memberikan motivasi dan semangat kepada para petani dalam menghadapi musim panen.

Serka Andy menyampaikan bahwa kegiatan serap gabah ini juga merupakan bentuk dukungan nyata dari TNI-AD untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan menjaga ketersediaan pangan di wilayah Pekalongan Timur. 

"Kami akan terus berupaya membantu petani dalam proses panen hingga distribusi hasil pertanian, agar mereka mendapatkan hasil yang maksimal dan memenuhi kebutuhan pangan masyarakat," ujar Serka Andy.

Selain itu, Babinsa juga memberikan pembekalan kepada para petani mengenai cara-cara terbaik dalam perawatan tanaman serta pengelolaan hasil pertanian agar lebih efisien dan berkelanjutan.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari Bapak Muhlasin dan masyarakat sekitar yang merasa sangat terbantu oleh kehadiran Babinsa dalam proses panen dan penyerapan gabah. Ke depan, diharapkan kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin untuk mendukung kesejahteraan petani dan ketahanan pangan di wilayah Pekalongan Timur.  

LihatTutupKomentar